Kamis, 10 April 2014

TIPS AMAN HILANGKAN JERAWAT

Jerawat memang bikin gawat. Munculnya jerawat biasanya terjadi karena siklus masa datang bulan pada wanita dewasa. Tapi tidak jarang juga jerawat muncul karena memang bawaan dari tubuh kita. Pola hidup yang tidak sehat sangat riskan dengan munculnya jerawat. Secara logika jerawat terjadi karena darah kita kotor. Mengatasi darah kotor bukan dengan mengkonsumsi obat yang biasanya dijual di pasaran, cara aman untuk membersihkan darah kita adalah dengan DONOR DARAH minimal 6 bulan sekali. Dengan donor darah, tubuh akan memproduksi darah baru kembali. Selain kita mendapat darah baru yang di produksi tubuh kita setelah donor darah, manfaat lainnya adalah kita juga bisa membantu sesama kita. Berikut akan coba saya uraikan mengatasi jerawat dengan cara yang alami dan aman :
Mengatasi jerawat dari dalam tubuh kita 
Secara  alami tubuh kita menghasilkan minyak untuk menjaga kelembaban dan kesehatan tubuh. Namun jika minyak yang di hasilkan tubuh kita berlebih tanpa kita bisa mengurainya kembali memang riskan akan timbulnya jerawat. Berikut langkah mengatasi jerawat dari dalam tubuh kita :
  • Hindari makanan berlemak
Hindarilah makanan berlemak jika tubuh kita sudah berlebihan memproduksi lemak. Makanan berlemak antara lain : coklat, kacang-kacangan, yogurt dan makanan yang mengandung lemak lainnya. Minyak berlebih pda tubuh akan menyumbat pori-pori dan mengundang bakteri timbulnya jerwat.
  • Konsumsi lebih banyak makanan berserat
Cintai makanan berserat seperti sayur dan buah, mulailah dengan mengkonsumsinya. Makanan berserat akan membantu tubuh mengurai lemak jahat di dalam tubuh supaya kita terhindar dari jerawat
  • Perbanyak minum air putih
Air putih sangan bagus untuk kesehatan tubuh kita. Meminum air putih yang banyak bisa membantu metabolisme tubuh. Tubuh menjadi lebih kuat dan tidak mudah lemas. dan yang terpenting air putih sangat membantu dalam terbentuknya sel kulit baru di dalam tubuh kita. Air putih juga sangat membantu membersihkan kotoran penyebab jerawat.
Mengatasi jerawat dari luar tubuh kita
Selain mengatasi jerawat dari pola makan sehat yang kita lakukan, mengatasi jerawat juga bisa di bantu dengan cara dari luar tubuh kita. Berikut akan saya uraikan mengatasi jerawat dari luar tubuh kita :
  • Madu
Hampir semua paham akan manfaat madu. Madu sangat berguna untuk membantu kesehatan tubuh kita, menghilangkan dan mencegah timbulnya penyakit, membuat tubuh menjadi kuat dan yang paling penting madu juga bisa membantu menghilangkan jerawat. Caranya sangat mudah : olehkan madu pada kulit wajah yang berjerawat dan diamkan selama kurang lebih 15 menit dan kemudian bilas dengan air bersih. 
  • Kulit jeruk dan lemon
Banyak obat jerawat yang beredar di pasaran menggunakan kulit jeruk dan lemon. Tidak ada salahkan jika kita mencobanya dengan cara yang alami. Caranya sangat mudah : haluskan kulit jeruk campur dengan air kemudian oleskan pada wajah yang berjerawat, diamkan kurang lebih 15 menit baru kemudian di bilas dengan air bersih.
  • Mentimun
Banyak sekali di jumpai di pasar dengan harga yang relatif murah. Mudah sekali jika kita ingin menggunakan mentimun untuk membantu menghilangkan jerawat, cuci bersih mentimun, kemudian potong bulat dan tempelkan pada kulit wajah yang berjerawat, kandungan mineral yang ada dalam mentimun akan membuat kulit menjadi sejuk dan segar, baru kemudian bilas dengan air bersih.
  • Pepaya
Sama halnya dengan mentimun buah pepaya banyak mengandung vitamin yang baik untuk kesehatan tubuh kita. Caranya sangat mudah : blender halus buah pepaya kemudian oleskan pada kulit wajah yang berjerawat dan diamkan kurang lebih 20 menit kemuadian bilas dengan air bersih.
  • Putih telur
Cara mudah mengilangkan jerawat adalah dengan manfaat putih telur. Memang bahan ini menjadi sedikit mahal di bandingkan dengan bahan yang lainnya. Tapi putih telur di yakini sangat mujarab untuk menghilangkan jerawat. Caranya sangat mudah : oleskan putih telur pada wajah seperti masker kemudian diamkan selama kurang lebih 30 menit (sampai putih telur di wajah mengeras) baru kemudian di bilas dengan air bersih. 
Demikian uraian saya tentang sebab munculnya jerawat dan cara aman yang alamis untuk mengatasinya. Perlu di ingat bahwa jangan sekalipun memencet jerawat dengan tangan kita karena akan mengundang munculnya bakteri yang bisa membuat jerawat semakin meradang. Biarkan jerawat pecah dan hilang dengan sendirinya. Semoga bermanfaat 

0 komentar:

Posting Komentar